You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakut Distribusikan 100 Germor Sampah ke 31 Kelurahan
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pemkot Jakut Distribusikan 100 Germor Sampah

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, mendistribusikan 100 unit gerobak motor (Germor) sampah ke 31 kelurahan. Kendaraan tersebut merupakan hasil pengadaan Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta tahun 2018.

Pembagian germor ini sebagai upaya peningkatan layanan penanganan kebersihan

Wali Kota Jakarta Utara, Syamsuddin Lologau mengatakan, keberadaan germor ini sangat dibutuhkan untuk mengatasi permasalahan kebersihan jalan lingkungan yang tidak bisa dilintasi kendaraan roda empat.

"Pembagian germor ini sebagai upaya peningkatan layanan penanganan kebersihan," ujarnya, Senin (4/2).

Pemkot Jakut Dapat 100 Germor Sampah

Syamsuddin berharap, aparat  kelurahan bisa memanfaatkan dan merawat germor ini untuk meningkatkan layanan kepada warga.

"Tolong dipelihara dengan baik karena motor ini juga butuh dirawat agar maksimal dalam mengangkut sampah," tuturnya.

Kepala Suku Dinas LH Jakarta Utara, Slamet Riyadi menjelaskan, penambahan germor untuk memperkuat 108 unit yang sudah ada sebelumnya. Masing-masing kelurahan mendapatkan jatah tiga sampai empat unit germor tergantung luas dan kebutuhan wilayah.

"Yang mendapat empat unit seperti Rorotan, Marunda, Warakas dan Penjaringan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1529 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1519 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1331 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye888 personAnita Karyati